Ini tugas biologi gw tentang algae ;p . Entah kenapa Bu Artha kasih gw dua spesies padahal temen gw yang lain dapet satu doang :'( . Daripada membusuk di flashdisk gw, mending gw publish (semoga berguna)! Enjoy!
Sargassum sp.
Ukuran: panjang mencapai mencapai 1 – 3 m
Struktur
- Sudah memiliki akar, helai-helai daun (menangkap cahaya matahari untuk berfotosintesis, struktur pengambang dan jaringan pengangkut (sudah menyerupai tumbuhan tingkat tinggi).
- Eukariotik. Kloroplast berbentuk bulat, bulat panjang, seperti pita; mengandung klorofil A dan klorofil C serta beberapa santofil misalnya fukosantin. Cadangan makanan berupa laminarin dan manitol. Dinding sel mengandung selulose dan asam alginat.
Bentuk
Biasanya ditemukan dalam warna coklat, bentuknya seperti rumput laut pada umumnya. Tubuh selalu berupa thallus yang multiseluler, lembaran atau yang menyerupai semak yang dapat mencapai ratusan meter, terutama jenis-jenis yang hidup di lautan daerah beriklim dingin.
Sistem Reproduksi
Reproduksi marga Sargassum dapat dilakukan secara vegetatif dan generatif.
- Reproduksi vegetatif dilakukan melalui fragmentasi yaitu potongan thallus berkembang melakukan pertumbuhannya. Cara ini banyak dilakukan untuk usaha budidaya.
- Reproduksi generatif yaitu perkembangan individu melalui organ jantan (antheridia) dan organ betina (oogenia). Organ-organ tersebut terjadi dan berada dalam satu lobang yang disebut koseptakel. Antheridia maupun oogonia berada di atas sel tangkai yang tertanam pada dasar konseptakel. Dinding antheridia terdiri dua lapis di sebelah luar (exochite) dan sebelah dalam (endochite). Dinding oogonium terdiri tiga lapis di sebelah luar (exochite), bagian tengah (mesochite) dan bagian dalam (endochite). Secara umum reproduksi seksual makro algae coklat termasuk marga Sargassum ada beberapa tipe daur hidup antara lain :
- Haplobiontik diploid yakni individu melakukan daur hidup secara diploid.
Meiosis terjadi pada gamet (gametik meiosis) berkembang menjadi individu dewasa tipe daur hidup semacam ini banyak terdapat pada makro algae coklat dan hijau.
- Diplobiontik yaitu dalam proses pembiakan terdapat dua individu dalam daur hidup gametofit haploid yang menghasilkan gamet, dan sporofit diploid yang menghasilkan spora. Tipe daur hidup ini lebih umum terdapat pada makro algae coklat, merah dan hijau. Pertemuan antara dua gamet jantan dan betina akan membentuk zigot yang kemudian berkembang menjadi sporofit. Individu baru inilah yang mengeluarkan spora dan berkembang melalui meiosis dan sporagenesis menjadi gametofit
Peranan
· Kandungan bahan kimia utama sebagai sumber alginat dan mengandung protein, vitamin C, tannin, iodine, phenol sebagai obat gondok, anti bakteri dan tumor.
- Kandungan koloid alginat dari algae dalam industri kosmetik digunakan sebagai bahan pembuat sabun, pomade, cream bodylotion, sampo dan cat rambut.
- Di industri farmasi sebagai bahan pembuat kapsul obat, tablet, salep, emulsifier, suspensi dan stabilizer.
- Di bidang pertanian sebagai bahan campuran insektisida dan pelindung kayu.
- Di industri makanan sebagai bahan pembuat saus dan campuran mentega.
- Manfaat lainnya dalam industri fotografi, kertas, tekstil dan keramik.
Klasifikasi
Kingdom: Protista
Divisi: Phaeophyta
Classis: Phaeophyceae
Ordo: Fucales
Familia: Sargassaceae
Genus: Sargassum
Species: Sargassum sp.(bacciferum, natans, etc)
Ukuran: 0,2 µm
Struktur
- Bersel tunggal (uniseluler)
- Pigmen, klorofil a dan b, santofil, dan karoten, klorofil terdapat dalam jumlah yang banyak sehingga ganggang ini berwarna hijau rumput.
- Hasil fotosintesis berupa amilum dan tersimpan dalam kloroplas.
- Kloroplas berjumlah satu atau lebih; berbentuk mangkuk.
- Dinding sel mengandung selulose, kuat dan tebal.
Bentuk
Bentuk tubuhnya seperti bola, berwarna hijau rumput.
Sistem Reproduksi
Perkembangbiakannya terjadi secara vegetatif dengan membelah diri.
Peranan
Karena mengandung Chloropyll, protein ( diatas 53 % ), Vitamin A yang mantap, Vitamin C dan E, Biotin dan Chlorellin maka Chlorella memiliki peranan penting dalam kehidupan manusia, antara lain:
- Sumber makanan baru
- Obat-obatan untuk berbagai penyakit
- Bahan kosmetik
Klasifikasi
Chlorella merupakan nama genus dari salah satu ganggang hijau (Chlorophyta). Terdapat banyak species dari genus ini.
Kingdom: Protista
Divisi: Chlorophyta
Classis: Chlorophyceae
Ordo: Chlorococcales
Familia: Oocystaceae
Genus: Chlorella
Species: Chlorella sp. (vulgaris, etc)
Another things to do from Bu Artha~ (gw pake waktu gw belajar bioma :)).
1. Bioma Gurun dan Setengah Gurun
Gurun > Amerika Utara,
Ciri-ciri: Curah hujan sangat rendah, + 25 cm/tahun , Kecepatan penguapan air lebih cepat dari presipitasi ,Kelembaban udara sangat rendah , Perbedaan suhu siang hari dengan malam hari sangat tinggi(siang dapat mencapai 45 C, malam dapat turun sampai 0 C), Tanah sangat tandus karena tidak mampu menyimpan air
- Flora: tumbuhan yang tumbuh adalah tumbuhan yang dapat beradaptasi dengan daerah kering (tumbuhan xerofit).
- Fauna: unta, sedang kadal, ular, tikus, semut.
Ciri-ciri: Curah hujan antara 25 - 50 cm/tahun, di beberapa daerah
- Flora: rumput, meskipun ada pula tumbuhan lain yang hidup selain rumput, tetapi karena mereka
merupakan vegetasi yang dominan maka disebut
- Fauna: bison dan kuda liar (mustang), gajah dan jerapah, domba, srigala, anjing liar, cheetah.
Sabana adalah
- Flora: Acacia, rumput, dll
- Fauna: bison, gajah, jerapah, zebra, domba, biri-biri, harimau, cheetah, serigala dan ular.
4. Bioma Hutan Tropis > sungai Amazone-Orinaco, Amerika Tengah, sebagian besar daerah Asia Tenggara dan Papua Nugini, dan lembah Kongo di Afrika.
Ciri-ciri: Curah hajannya tinggi, merata sepanjang tahun, yaitu antara 200 - 225 cm/tahun. Matahari bersinar sepanjang tahun. Dari bulan satu ke bulan yang lain perubahan suhunya relatif kecil. Di bawah kanopi atau tudung pohon, gelap sepanjang hari, sehingga tidak ada perubahan suhu antara siang dan malam hari.
- Flora: liana dan epifit. (rotan, anggrek, paku, sarang burung).
- Fauna: burung hantu, babi hutan,kucing hutan, macan tutul.
Di daerah tropis, selain hutan tropis terdapat pula hutan musim.
- Flora: Pohon-pohonnya tahan dari kekeringan dan termasuk tumbuhan tropofit, artinya mampu beradaptasi terhadap keadaan kering dan keadaan basah pada saat musim kemarau (kering), daunnya meranggas, sebaliknya saat musim hujan, daunnya lebat. Hutan musim biasa diberi nama sesuai dengan tumbuhan yang dominan, misalnya: hutan jati, hutan angsana.
- Fauna: rusa, babi hutan, harimau.
Hutan lumut banyak ditemukan di lereng gunung atau pegunungan yang terletak pada ketinggian di atas batas kondensasi uap air. Disebut hutan lumut karena vegetasi yang dominan adalah tumbuhan lumut. Sepanjang hari hampir selalu hujan karena kelembaban yang tinggi dan suhu rendah menyebabkan timbulnya embun terus-menerus.
- Flora: Lumut.
7. Bioma Hutan Gugur (Deciduous
Ciri khas bioma hutan gugur > Amerika Serikat, Eropa Barat, Asia Timur, dan Chili.
Ciri-ciri: Curah hujan merata sepanjang tahun, 75 - 100 cm/tahun. Mempunyai 4 musim: musim panas, musim dingin, musim gugur dan musim semi. Keanekaragaman jenis tumbuhan lebih rendah daripada bioma hutan tropis.
- Flora: oak.
- Fauna: serangga, burung, bajing, dan racoon yaitu hewan sebangsa luwak/musang.
8. Bioma Hutan Taiga / Hutan Homogen
Daerah kutub, seperti di daerah Skandinavia, Rusia,
Ciri-ciri: Perbedaan antara suhu musim panas dan musim dingin cukup tinggi, pada musim panas suhu tinggi, pada musim dingin suhu sangat rendah.
- Flora: pohon berdaun jarum/pohon konifer (pinus). Tumbuhannya hijau sepanjang tahun, meskipun dalam musim dingin dengan suhu sangat rendah.
- Fauna: beruang hitam, srigala dan burung-burung yang bermigrasi kedaerah tropis bila musim dingin tiba. tupai dan mammalia kecil lainnya yang berhibernasi pada saat musim dingin.
9. Bioma Hutan Tundra
Bioma Tundra > lingkungan Kutub Utara sehingga iklimnya adalah iklim kutub. Istilah tundra berarti dataran tanpa pohon, vegetasinya didominasi oleh lumut dan lumut kerak, vegetasi lainnya adalah rumput-rumputan dan sedikit tumbuhan berbunga berukuran kecil.
Ciri-ciri: Mendapat sedikit energi radiasi matahari, musim dingin sangat panjang dapat berlangsung selama 9 bulan dengan suasana gelap. Musim panas berlangsung selama 3 bulan, pada masa inilah vegetasi mengalami pertumbuhan.
- Flora: lumut
- Fauna: bison, rusa kutub / karibo.
Hutan bakau/mangrove > di daerah tropik dan subtropik. Tumbuhan yang dominan adalah pohon bakau (Rhizophora sp), sehingga nama lainnya adalah hutan bakau, selain pohon bakau ditemukan pula pohon Kayu Api (Avicennia) dan pohon Bogem (Bruguiera).
Ciri-ciri: Kadar garam air dan tanahnya tinggi. Kadar O2 air dan tanahaya rendah. Saat air pasang, lingkungannya banjir, saat air surut lingkungannya becek dan herlumpur.
- Fauna: ikan dan hewan-hewan melata (buaya, biawak) dan burung-burung yang bersarang di atas pohon-pohon bakau.
- Flora: bakau, kayu api, bogem.
Source also from: wikipedia & e-dukasi.net